Medan Berita – Terkait kasus menggegerkan yang membuat heboh warga Medan yakni, diamankannya 4 orang pria yang kedapatan sedang asyik menghisap sabu didalam Kantor Pos Jalan Bersama, Mandala By Pass, Kecamatan Percut Sei Tuan, Sabtu (05/12/2015) pukul 16.00 WIB kemarin.
Kepala Regional I PT Pos Indonesia (Persero) Sumut-Aceh, Khairul Saifudin saat dikonfirmasi via seluler ke nomor pribadinya 08112283xxx medanberita.co.id, Minggu (06/12/2015) pukul 17.00 WIB, menampik adanya salah satu anggotanya yang berstatus pegawai ikut diamankan pada saat penggrebekan tersebut.
Khairul mengatakan, diantara keempat pria tersebut bertugas sebagai penjaga malam gedung milik pemerintah tersebut. Anehnya, Khairul malah mengatakan jika pria yang dimaksudnya itu bukan berstatus sebagai
penjaga malam resmi.
” Memang satu diantara mereka, sering menjaga Kantor Pos tersebut saat malam hari. Tapi itu atas kemauan dia sendiri. Dia tidak pernah kita gaji. Tapi, sering kita kasih uang rokok saja,” kilah Khairul tanpa menyebut identitas pria yang dimaksud.
Saat ditanya mengapa orang yang bukan pegawai bisa berada didalam Kantor Pos sambil membawa teman-temannya untuk pesta sabu, orang nomor satu di PT Pos di wilayah Aceh-Sumut ini malah mengatakan hal yang tak
masuk diakal.
” Dia memang tinggal dilingkungan sekitar Kantor Pos. Salah satu pegawai yang terakhir keluar kantor menitipkan kunci sama dia. Saya tanya sama anda, dapat nomor saya darimana. Kebetulan saya sedang Diluar, besok langsung saja konfirmasi sama Kepala Pos Medan,” elaknya sambil menutup telepon.
Hingga saat ini, identitas keempat pria yang diamankan saat pesta sabu di Kantor Pos Mandala By Pass masih dirahasiakan pihak berwajib dengan alasan akan dilakukan pemeriksaan terlebih dahulu.
” Tunggu ya, masih kita proses untuk diperiksa para tersangkanya,” singkat Kapolsek Percut Sei Tuan, Kompol Lesman Zendrato.
(Laporan Dari Medan, MB-17)