Personel Babinsa Ramil 03/SBL Bantu Petani Pupuk Tanaman Padi

example banner

Teks Foto: Babinsa Desa Sukamaju, Serda Akhmad Solikhin Ketika Membantu Petani Melakukan Pemupukan Tanaman Padi di Sawh Bapak Darius Sembiring, Desa Sukamaju, Kec. Sibolangit Sunggal, Kab. Deli Serdang, Sabtu (14/04/2018). (MB)

 

D.SERDANG (Medan Berita)

Untuk mewujudkan program Swasembada Pangan, Babinsa Desa Sukamaju, Serda Akhmad Solikhin dari Koramil 03/SBL turun ke sawah membantu kelompok tani “Sukamaju” memupuk tanaman padi di lokasi persawahan Bapak Darius Sembiring, Desa Sukamaju, Kec. Sibolangit Sunggal, Kab. Deli Serdang, Sabtu (14/04/2018).

Kegiatan tujuan pendampingan ini, kata Serda Akhmad Solikhin, merupakan wujud kepedulian personel Babinsa terhadap wilayah binaannya dengan harapan dapat terjalin hubungan yang harmonis diantara keduanya.

Dijelaskan, kegiatan pemupukan tanaman padi dilakukan agar tanaman tersebut sehat dan tumbuh subur sehingga kelak dikemudian hari hasil panen akan melimpah.

” Penggunaan pupuk tentunya harus sesuai dengan arahan dari PPL. Semoga dengan pendampingan Babinsa segala upaya petani selalu membuahkan hasil yang memuaskan,” harap Babinsa.

(Laporan dari D.Serdang, MB)

Loading...

Comments

comments

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *