Tahun 2018, Danau Toba Belum Termasuk Favorit Tujuan Wisatawan

example banner

Medan Berita

Panorama serta keindahan Danau Toba yang terletak di pulau Sumatera bagian utara belum termasuk salah satu favorit tujuan wisatawan tahun 2018.

Bacaan Lainnya

Hal itu diketahui jelang akhir tahun, situs pemesananan perjalanan online Agoda kembali merilis data terbaru seputar destinasi favorit traveler tahun ini.

Dari rilis yang diterima detikTravel, Selasa (18 Desember 2018), ternyata destinasi domestik masih jadi primadona bagi traveler dalam negeri yakni: peringkat pertama, Jakarta masih jadi favorit utama wisatawan Indonesia. Terlepas dari posisinya sebagai Ibukota negara, Jakarta memang jadi tempat wisata sekaligus tempat mencari nafkah bagi orang se-Indonesia.

Tak sedikit yang datang liburan maupun mencari penghidupan disana sedangkan peringkat kedua ditempati oleh Pulau Dewata Bali. Pesona pantai indah yang dibalut dengan budaya Hindu serta kehidupan malam yang tak pernah surut, jadi beberapa alasan traveler mengunjungi Bali.

Kemudian diperingkat ketiga, Kota Kembang Bandung. Terletak tak jauh dari Jakarta, menjadikan Bandung sebagai salah satu destinasi weekend getaway.

Diperingkat keempat, Yogyakarta sedangkan pada peringkat kelima Singapura dan peringkat keenam Surabaya sementara peringkat ketujuh Kuala Lumpur, delapan Malang, sembilan Semarang dan destinasi favorit wisatawan Indonesia yang kesepuluh wisatawan memilih ke Tokyo.

(Osriel Limbong)

Loading…

Comments

comments

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *