Medan Berita – Kepala BNN Provinsi Sumatera Utara, Brigjend Pol Drs Atrial, SH melaksanakan Audiensi dengan lima elemen masyarakat di Ruang Rapat utama BNNP Sumut, Senin (06/01/2020).
Turut serta mendampingi Brigjen Pol Atrial yakni: Kabid P2M BNNP Sumut, Drs Tuangkus Harianja, MM, Kasi Pencegahan Bid P2M BNNP Sumut, Heriyanto S S.Psi.M.Psi, Kasi Dayamas Bid P2M BNNP Sumut, Nurfadillah, S.Psi dan pejabat fungsional penyuluh narkoba BNNP Sumut.
Kegiatan audiensi lima elemen masyarakat yang terdiri dari: Dewan Masjid Indonesia Provinsi Sumatera Utara, Redaksi Brata Pos Wilayah Sumbagut, Karang Taruna Prov. Sumut, Panitia KUBU Paskibra SMAN 14 Medan dan Medan soccer league ke kantor BNN Provinsi Sumatera Utara yang beralamat di Jalan Willem Iskandar, No. 1A Pasar V Barat 1, Medan Estate.
Kepala BNNP Sumut, Brigjen Pol Atrial dihadapan para Audiensi menyampaikan mengenai angka prevalensi penyalahgunaan narkoba di Provinsi Sumatera Utara.
Setelah itu, perwakilan Audiensi menyampaikan kepada Kepala BNNP Sumut mengenai rencana kerja dari masing- masing elemen masyarakat khususnya mengenai pencegahan dan penyalahgunaan narkoba di lingkungan.
Pada prinsipnya kepala BNNP Sumut menyambut baik dari usulan dari masing- masing elemen dan segera akan menindak lanjutinya terutama didalam P4GN.
Setelah kegiatan tanya jawab kemudian audiensi ditutup dengan fhoto bersama masing- masing elemen masyarakat dan acara berjalan dengan tertib dan lancar sampai selesai.
(Medan Berita)